Puting Beliung Porak-porandakan 1 Kampung di Desa Batulayang


PORTALCISARUABencana putting beliung terjang wilayah Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor pada Senin (6/6/22), tidak ada laporan korban baik luka/jiwa, namun tentunya musibah ini menyebabkan kerugian materi, diantaranya sebanyak 67 rumah warga tersapu angin, kondisi ini membuat warga terdampak mengungsi ke rumah-rumah yang masih aman. 


Kepala Desa Batulayang M. Iwan Setiawan membenarkan adanya peristiwa tersebut, sontak hal ini pun mendapat perhatian jajaran Pemerintah Desa, "Iya betul kejadian tadi siang (kemarin), di Desa Batulayang Kampung Batu Kasur. Ada total 67 bangunan yang rusak karena bencana puting beliung," ucap Iwan.


Iwan, menambahkan, adanya angin puting beliung terjadi pada pukul 14.15 WIB. Atau tepatnya sebelum hujan, ada 67 rumah terdampak dan sebanyak 22 mengalami kerusakan parah. 


"Rata-rata kerusakan di bagian atap ya, jadi atap rumahnya terangkat oleh angin. Selain rumah, ada musala dan ruang belajar anak-anak yang rusak. Tapi Alhamdulillah tidak ada korban baik jiwa maupun luka-luka," terang Iwan seperti dilangsir dari media nasional detik.com


Masih kata Iwan, pemerintah Desa telah menginventarisir dan akan melakukan penanganan sebaik mungkin, sedang rumah yang alami kerusakan tidak terlalu parah telah di tutupi terpal bantuan dari BPBD Kabupaten Bogor, agar bisa tetap ditempati sementara sebelum ada penangangan atau bantuan perbaikan.


"Kita sudah lakukan pendataan, sementara untuk warga yang rumahnya rusak parah kita ungsikan dulu ke rumah tetangga. Kemudian untuk yang rusak ringan, tadi ada bantuan terpal dari BPBD Kabupaten Bogor, nah itu sementara dipakai untuk menutupi atap yang bolong. Perbaikan secara menyeluruh diupayakan besok dilaksanakan," ujar iwan. (sal/red) 



.

Post a Comment

Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif

أحدث أقدم