Tunjangan Profesi Guru Sudah Cair


BERITABOGO.COM | Bogor. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Provinsi Jawa Barat Ahmad Hadadi mengatakan bahwa Tunjangan Profesi Guru (TPG) untuk guru non-PNS dikelola langsung oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Sedangkan TPG PNS pencairannya diserahkan kepada Provinsi. 

Di Jawa Barat, TPG PNS  untuk 21.665 guru, di triwulan pertama sudah dicairkan. Sisanya, sekitar 2.000 guru yang sudah bersertifikat sedang dalam proses verifikasi pemerintah pusat. Sedangkan, untuk triwulan kedua sedang dalam proses administrasi pencairan.

"Pencairan TPG guru honorer merupakan kebijakan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Sementara pihak Pemerintah Provinsi hanya  mengelola untuk TPG guru PNS, dan itu pun hanya sebagai transitoris, artinya apabila dana sudah masuk ke kas daerah segera dicairkan ke guru yang bersangkutan. Jadi semua kebijakan tetap dikendalikan oleh Kemendikbud," papar Hadadi, Minggu (4/6/2017) 

Meski demikian, Hadadi menjelaskan bahwa pencairan TPG untuk guru non-PNS di Jabar dari kemendikbud diprediksi akan cair dalam waktu dekat. Berdasarkan SIMTUN data guru non-PNS di Jabar yang sudah dapat SK TPG sebanyak 9.928 orang. "Untuk para guru non PNS di Jawa Barat dimohon untuk sabar karena pencairannya masih dalam proses, insya Alloh dalam waktu tidak terlalu lama Kemendikbud melalui Dirjen GTK, akan segera mntransfer dana TPG ke rekening masing-masing," ujarnya. 

Sedangkan, honor dari provinsi Jabar untuk guru non-PNS di dipastikan sudah cair. Termasuk juga honor untuk tenaga Tata Usaha (TU) di Triwulan I. “Saya sudah cek ke beberapa sekolah di SMA Kota Bandung, honor non-PNS untuk guru dan tenaga ke-TU-an, Alhamdulillah sudah cair untuk bulan Januari sampai Maret. untuk honor bulan April dan Mei sedang dalam proses pencairan. “Mudah-mudahan minggu depan sudah bisa cair,” lanjut Hadadi. (enday)

sumber
http://www.beritabogor.com/2017/06/tunjangan-profesi-guru-sudah-cair.html?m=1

Post a Comment

Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif

أحدث أقدم