CISARUA - Musim hujan
memungkinkan terjadinya bencana alam, seperti tanah longsor, angin puting
beliung, banjir, dan sambaran petir. Warga diminta lebih waspada.
Bencana tanah longsor terjadi di
jl tegal panjang Rt 01/05, Desa Tugu Selatan, Cisarua, Selasa (7/1/2013), pukul
13:30 WIB. Sejumlah petugas angsung diterjunkan ke lokasi kejadian guna
evakuasi.
Kejadian tersebut mengakibatkan
beberapa kerusakan diantaranya rusaknya pondasi beton pagar, rusaknya bangunan
warung milik salah satu warga setempat,dan lumpuhnya akses jalan raya di daerah
tersebut. Namun, tidak ada korban jiwa dari kejadian tanah lomgsor ini.
Hal ini terungkap melalui system
Sadewa, sebagai alat pemantau dan peringatan dini bencana yang dimiliki BPBD
Kabupaten Bogor.
Pelaksana BPBD Kabupaten Bogor,
Drs.H.Yous Sudrajat,M.Si mengingatkan warga kabupaten Bogor untuk lebih waspada
saat musim hujan dari bahaya tanah longsor dan bencana lainnya yang
memungkinkan bisa terjadi kapan saja.
Dirinya menghimbau agar warga
tidak mendirikan bangunan diatas lereng rawan longsor, melakukan penggalian di
sekitar kaki lereng yang rawan longsor, menebang pohon sembarangan pada dan di
sekitar lereng yang rawan longsor serta jangan tinggal dibawah lereng rawan
longsor.(cj)
sumber : beritabogor
إرسال تعليق
Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif