Monumental dan Sejarah Baru di Desa Batulayang, Kades Berikan Apresiasi Warga RT 03 RW 02



Perayaan HUT RI ke-79 di Batulayang: Peresmian Gang Bale Bambu sebagai Bagian dari Program Kerja RTRW 03/02


PORTALCISARUA Batulayang, 17 Agustus 2024 - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke-79, warga Batulayang di RT 03/02 menggelar perayaan yang tidak hanya meriah, tetapi juga bersejarah. Perayaan ini ditandai dengan peresmian Gang Bale Bambu, sebuah akses jalan yang menghubungkan pemukiman warga menuju RT 03/02 dan RT 01/02. Peresmian ini merupakan hasil kerja sama antara tokoh agama dan masyarakat, Ketua RT 03/02 M. Saefudin, serta Forum Komunikasi Pemuda Batulayang (FKPB). Sambutan positif datang dari tokoh masyarakat setempat, KH. Asep Dedi Purnawan, yang akrab disapa KH. Encep.


Nama Gang Bale Bambu sendiri merupakan ide dari KH. Asep Dedi Purnawan, seorang tokoh agama dan masyarakat yang sangat dihormati di RT 03/02. Nama tersebut dipilih dengan harapan bahwa gang ini akan menjadi simbol kebersamaan dan keakraban antarwarga, layaknya sebuah bale atau tempat berkumpul yang terbuat dari bambu, yang dikenal kuat dan fleksibel.


Peresmian gang ini merupakan puncak dari proses panjang yang telah dimulai sejak lama. Awalnya, rencana pembuatan gang ini masuk dalam program kerja FKPB RT 03/02 sejak awal pendirian forum pada tahun 2013. Namun, karena berbagai kendala, pelaksanaannya sempat tertunda. Pada akhirnya, momen bersejarah ini dapat terlaksana berkat komitmen Ketua RT yang baru, M. Saefudin, yang menjadikan proyek ini sebagai salah satu agenda program kerjanya. Inisiatif pemberian nama gang ini juga didukung oleh KH. Asep Dedi Purnawan.


"Saya sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan warga di RT 03/02. Ini adalah momen bersejarah dalam peringatan HUT RI, terutama karena peresmian gang di desa kita ini merupakan yang pertama di Batulayang dan bertepatan dengan peringatan hari kemerdekaan. Semoga keberadaan gang ini dapat memberikan dampak positif dan menguatkan semangat gotong royong," ujar Kepala Desa Batulayang, H. M. Iwan Setiawan, dalam sambutannya.


KH. Asep Dedi Purnawan dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas terwujudnya gang ini. "Ini bukan sekadar jalan, tetapi simbol dari semangat gotong royong dan persatuan warga Batulayang," ujarnya. Ia juga menekankan pentingnya peran masyarakat dan generasi muda dalam melanjutkan perjuangan serta pembangunan di lingkungan mereka.


Sementara itu, M. Saefudin, selaku Ketua RT 03/02, berkomitmen untuk terus mengembangkan lingkungan setempat dengan program-program yang bermanfaat bagi warga. "Gang Bale Bambu ini hanya langkah awal. Ke depan, masih banyak rencana yang akan kami laksanakan demi kemajuan bersama," kata Saefudin kepada Portal Cisarua.


Peresmian ini disaksikan oleh warga yang turut serta dalam berbagai kegiatan perayaan HUT RI ke-79, seperti lomba-lomba tradisional dan upacara bendera. Semangat kemerdekaan dan kebersamaan sangat terasa dalam acara ini, memperkuat ikatan sosial dan keakraban antarwarga Batulayang, serta menorehkan sejarah monumental bagi warga di wilayah tersebut.


Turut hadir dalam peresmian tersebut Ketua FKPB 01 dan 03 serta RT 01/02 dan RW 02, yang semuanya hadir dengan penuh kebersamaan dan guyub, memperlihatkan solidaritas yang kuat di antara mereka.


Dengan adanya Gang Bale Bambu, diharapkan aksesibilitas dan mobilitas warga akan semakin meningkat, serta dapat mendorong aktivitas sosial dan ekonomi di lingkungan RT 03/02. Ini merupakan salah satu contoh nyata bagaimana semangat gotong royong dan kerja sama dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat

Post a Comment

Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif

Lebih baru Lebih lama