INFODESAKU.CO.ID | Cibeureum. Sebanyak 192 orang pejabat daerah dan wilayah dari 14 Kecamatan di Kabupaten Sintang Provinsi Kalimantan Barat mengadakan kunjungan kerja atau Study Banding ke Pemerintah Desa Cibeureum Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor. Rabu, (26/07)
Tepat pukul 10.20 WIB Rombongan yang terdiri dari Pendamping DPMD Kabupaten Sintang, Camat dan para Kepala Desa se-Kabupaten Sintang, perwakilan BPD dari 14 Kecamatan, Sekdes dan Bendahara Desa serta Tokoh Masyarakat Kabupaten Sintang diterima dengan baik dan ramah oleh Kepala Desa Cibeureum H. Rahmat Hamami beserta staf, Sekdes, BPD, LKM, Bhabinsa dan Bhabinmas Desa Cibeureum Kecamatan Cisarua.
Kunjungan tersebut merupakan rekomended dari Direktorat Jenderal Kemendes PDTT melalui DPMD dan Kemendagri RI, pasalnya Desa Cibeureum Kecamatan Cisarua pernah menjadi salah satu Juara Nasional dalam hal Tata Kelola Pemerintahan Desa pada 2004 silam dan acara tersebut sebagai rangkaian silaturahmi dalam balutan Study Banding/Kunjungan Kerja antara Kepemerintahan Desa Cibeureum, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor dengan Pemerintah Kabupaten Sintang Provinsi Kalimantan Barat. Dalam perjalanannya banyak sudah Pemdes Cibeureum menerima kunjungan dari berbagai daerah dari beberapa Provinsi yang ada di Indonesia dalam rangka study banding tersebut.
Menurut Alkadry yang mewakili Ketua Kabid DPMD dan Rombongan dalam sambutannya dihadapan rekan-rekannya mengatakan bahwa, “Mengucapkan terima kasih atas kesempatan dan sambutan yang diberikan terhadap kami untuk bersilaturahmi, bertatap muka sekaligus juga dalam rangka kunjungan kerja kami guna penguatan sinergitas Pemerintahan Desa dan BPD dalam membangun Desa,” tutur Alkadry.
Tujuan kami atas arahan dan rekomendasi dari Direktorat Jendral Kemendes PDTT dan Kemendagri RI bahwa ada salah satu Desa yang dapat dijadikan percontohan dari yang sudah melaksanakan pemerintahan desanya dengan cukup baik, sehingga kami perlu untuk belajar bagaimana agar bisa mencapai hasil tersebut.
Alkadry menambahkan, “Kami juga mendapatkan Bimbingan Teknis dari kelembagaan bekerja sama dengan Kemendagri pada hari ini bisa hadir disini ingin melihat dan rekan-rekan nanti bisa bertanya bagaimana pelaksanaan Lembaga BPD bisa bekerja sama dengan Pemerintah Desa Cibeureum ini. Adapun ini kunjungan tahap pertama sebanyak 192 orang, 9 Pendamping terdiri dari Para Kepala Desa, Sekdes, BPD juga membawa serta Kaur dan Bendahara Desa. Sehingga diharapkan sekembalinya dari sini kami akan share lagi dengan rekan-rekan Pemangku Jabat di wilayah kami di Kabupaten Sintang,” ungkapnya penuh harap.
Pantauan infodesaku.co.id dalam acara itu banyak hal yang disampaikan terkait tata kelola pemerintahan Desa seperti BUMDes dan lembaga keuangan lainnya selain itu pula ada sesi tanya jawab. Melalui Rakhmat Hamami selaku Kepala Desa Cibeureum didampingi Deden Andi Azhar selaku Sekdes dan Ketua BPD Cibeureum, Hamami dan Deden memaparkan program-program tata kelola pemerintah desa yang selama ini diembannya dan tidak sedikit penghargaan dari Pemerintah baik Pusat, Provinsi maupun Pemerintah Kabupaten Bogor yang disematkan atau diberikan kepada Pemdes Cibeureum Kecamatan Cisarua ini. (taufik hidayat)
sumber
http://infodesaku.co.id/pemdes-cibeureum-cisarua-ajari-ratusan-kadesbpd-se-kabupaten-sintang-kalimantan-barat/
Posting Komentar
Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif