BOGORPOS.COM | Bupati Bogor diagendakan bakal menggelar Boling atau Rabu Keliling di Kecamatan Cisarua pada hari Rabu, (14/09/2016). Boling merupakan kegiatan bertemunya Bupati dengan rakyatnya di tiap Kecamatan. Acara ini merupakan kegiatan rutin yang di rintis masa kepemimpinan Bupati Rahmat Yasin.
Untuk menyambut kedatangan Bupati, beberapa elemen organisasi massa di puncak berencana turut menyambut dan memeriahkan acara tersebut.
“Nanti kita sambut kedatangan Bupati Bogor, supaya meriah,” ujar Edison, Ketua Serikat Pekerja Pariwisata Reformasi (SP Paref) Kabupaten Bogor.
Rencananya Paref akan menurunkan massa sekitar 500 orang. “Nanti kita turunkan massa kurang lebih 500 orang. Kan jarang Bupati naik ke Puncak, jadi supaya kelihatan ramai dan semarak, masyarakat harus menyambutnya,” papar Edison.
Hal senada juga di sampaikan Chaidir Rusli, Penasehat Gibas, Kabupaten Bogor.
“kami juga siap menyambut kedatangan Bupati Bogor di Puncak. Semoga ajang silaturahmi rakyat dan pemimpinnya ini bisa bermanfaat bagi warga Puncak,” tukasnya.
Belum diketahui pasti dimana lokasi Boling kali ini. Namun kesempatan kali ini sepertinya akan dimanfaatkan masyarakat Puncak yang belakangan ini memang tampak mempunyai banyak aspirasi terkait permasalahan di puncak. (CJ)
Posting Komentar
Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif