TEMPO.CO| Cianjur Pemerintah
Kabupaten Cianjur menaruh harapan besar pada Jalur Puncak II. Jalur ini
dianggap mampu memecahkan masalah kemacetan yang selama ini dikeluhkan
wisatawan dan cukup memukul sektor pariwisata setempat.
"Secara langsung
atau tidak, beroperasinya Jalur Puncak II akan lebih menggeliatkan kembali
sektor pariwisata, khususnya di kawasan Cipanas dan sekitarnya yang selama ini
memang stagnan akibat terkendala kemacetan," kata Kepala Dinas Kebudayaan
dan Pariwisata Kabupaten Cianjur, Teddy Artiawan, Senin 13 Januari 2014.
Teddy menyatakan
sudah mempersiapkan berbagai upaya menyongsong beroperasinya Jalur Puncak II.
Misalnya dengan melakukan penataan kawasan Cipanas maupun di wilayah Cianjur
umumnya, seperti Pantai Jayanti (Kecamatan Cidaun), dan wisata perairan
Calingcing (Kecamatan Ciranjang).
"Termasuk juga
mempersiapkan sajian wisata-wisata kuliner khas Cianjur yang menjadi objek
buruan wisatawan ketika berkunjung ke Cianjur," katanya.
Posting Komentar
Mohon berkomentar yang tidak menyinggung SARA. Mari bangun komentar yang konstruktif